Kapolsek Delitua Gelar Buka Puasa Bersama Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Anak Yatim
(TO - Delitua) - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Kapolsek Delitua Kompol Efianto SH, menggelar acara buka puasa bersama Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Anak Yatim, bertempat di halaman Mapolsek Delitua, Sabtu (18/5/2019) sore. Acara yang digelar mengambil Tema, "Berbahagianya Berbagi di Ramadhan Yang Fitri".
Selain Kapolsek, hadir pada kesempatan tersebut, Wakapolsek Delitua AKP MKL Tobing, Ketua MUI Medan Johor Ansari Parinduri, Camat Delitua W Karokaro, Danramil Delitua Kapten (CZI) TEJ Tobing.
Kapolsek Delitua Kompol Efianto SH dalam kata sambutan mengatakan, acara berbuka puasa yang dilaksanakan ini bertujuan mempererat tali silaturahmi kepada para Muspika setempat dan juga tokoh lintas agama serta masyarakat.
Kompol Elfianto juga tak lupa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas guna terciptanya situasi kondusif di wilkum Polsek Delitua.
“Kita baru saja selesai melewati pesta demokrasi yakni Pemilihan Umum yang cukup membuat perbedaan pandangan politik. Namun marilah di bulan suci Ramadhan ini kita kembali mempererat rasa persatuan dan kesatuan dalam berbangsa”, ujarnya, seraya menghimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya pada berita-berita bohong (hoax) yang belum pasti kebenarannya, yang dapat berakibat perpecahan dan pelanggaran hukum yang tentunya dapat merugikan kita sendiri.
Hal senada juga dikatakan Ketua MUI Medan Johor berpesan, agar warga tetap bersama-sama menjaga kemanan, terlebih adanya rencana beberapa kelompok masyarakat yang akan menyampaikan pendapat pada 22 Mei 2019 mendatang.
“Sah-Sah saja karena itu juga sah dalam konstitusi. Tapi jangan sampai menyatakan pendapat tersebut ditunggangi penyusup, hingga merugikan masyarakat itu sendiri", tegas Ansari.
Pantauan dilokasi, acara berbuka puasa diisi dengan pemberian tali asih oleh Kapolsek Delitua Kompol Elfianto kepada puluhan orang anak yatim. Dari awal acara, hingga selesai dilaksanakan, berjalan lancar dan kondusif.
(red)
- Website
- Facebook Comments
Iklan
Hubungi Kami
Terpopuler
-
target operasi.com - PT Metro Global Service beralamat di Jalan Sei Sirah No.4/32, Medan, yang bergerak dalam bidang Telekomukasi, Diduga...
-
(TO - Laguboti) - Terbitnya SK Pengangkatan Pimpinan Baru di Panti Karya Ephata HKBP Desa Sintong Marnipi kec. Laguboti, Kab. Toba, Sumater...
-
(TO - Medan) - Sabtu (26/9/2020), Personil Polsek Medan Baru melakukan pemasangan Baliho Maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia tenta...
-
target operasi.com - Warga Jalan Emas tepatnya di samping Yanglim Plaza, Kelurahan Rame Dua, Kecamatan Medan Area Mendadak heboh. Pasaln...
-
(TO - Medan) - Hendra DS terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Besar Ikatan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIKP) Me...
-
targetoperasi.com - Kejadian tragis terjadi di SPBU 14.250.160 yang berada di Desa Pagar Merbau III , Kecamatan Lubuk Pakam. Risnawati b...
-
(TO - Sukabumi) - Upacara penutupan pendidikan, pelantikan dan pengambilan Sumpah Perwira bagi lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angk...
-
targetoperasi.com - Resahkan masyarakat dan ganggu aktivitas pedagang di sekitaran Kampus, Polsek Medan Kota amankan enam orang mahasiswa...
-
target operasi.com - Kegiatan pelaksanaan acara Syukuran dalam rangka HUT ke 68 Kavaleri TNI AD yang dipimpin oleh Staf Ahli Pangdam I/B...
-
DR.Anang Iskandar, SIK, SH, MH Dosen Tri Sakti / Ka. BNN 2012-2015 / Kabareskrim 2015-2016 target operasi.com - UU No. 35 Tahun 2009 ...