Gojek Online Disambar Kereta Api, Penumpang Tewas Driver Kritis
targetoperasi.com - Sepeda motor Gojek Online disambar kereta api saat melintas di perlintasan Rel KA Jalan Ayahanda dan Sei Agul, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara, Senin (25/9/2017) sekitar pukul 13.15 WIB.
Akibat kejadian tersebut, penumpang Go-Jek bernama Eva Yanti Br Lumban Gaol ST tewas mengenaskan. Sementara sang driver Go-Jek bernama Ahmad Sutopo (42) warga Jalan Alfaka Raya Lingkungan III, Kelurahan Tanjung Mulia Hilir, Medan Deli menderia luka berat.
Kapolsek Medan Barat Kompol Victor Ziliwu SH SIK MH mengatakan, peristiwa bermula saat korban hendak mengantar undangan pernikahannya dengan seorang lelaki bernama Dohar Simanulang di kawasan Jalan Ayahanda, Medan.
“Saat itu korban naik Go-Jek berjalan dari arah Jalan Danau Singkarak menuju ke Jalan Ayahanda melintasi di Rel KA. Driver Go-Jek Ahmad Sutopo berjalan lurus dan tidak memperhatikan ke arah kanan. Saat bersamaan, datang kereta api penumpang dari arah Binjai menuju Medan”, sebut Victor.
Tak terelakkan, kereta api langsung menabrak sepeda motor BK 3506 ACO yang dikendarai Ahmad Sutopo. Akibatnya, driver Go-Jek dan penumpangnya itu terlempar ke pinggir Rel KA. Saat itu juga, korban yang merupakan calon pengantin wanita ini tewas di tempat, sedangkan drivernya kritis.
“Korban tewas dan kritis telah dibawa ke Rumah Sakit Umut (RSU) Royal Prima. Untuk kasusnya ditangani oleh Unit Laka Lantas Satlantas Polrestabes Medan”, terang Victor. (red)
- Website
- Facebook Comments
LBH BUSUR JUSTICE
Chanel YouTube
Iklan
Hubungi Kami
Terpopuler
-
(TO - Medan) - Hendra DS terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Besar Ikatan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIKP) Me...
-
target operasi.com - PT Metro Global Service beralamat di Jalan Sei Sirah No.4/32, Medan, yang bergerak dalam bidang Telekomukasi, Diduga...
-
(TO - Laguboti) - Terbitnya SK Pengangkatan Pimpinan Baru di Panti Karya Ephata HKBP Desa Sintong Marnipi kec. Laguboti, Kab. Toba, Sumater...
-
(TO - Medan) - Sabtu (26/9/2020), Personil Polsek Medan Baru melakukan pemasangan Baliho Maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia tenta...
-
target operasi.com - Warga Jalan Emas tepatnya di samping Yanglim Plaza, Kelurahan Rame Dua, Kecamatan Medan Area Mendadak heboh. Pasaln...
-
targetoperasi.com - Kejadian tragis terjadi di SPBU 14.250.160 yang berada di Desa Pagar Merbau III , Kecamatan Lubuk Pakam. Risnawati b...
-
(TO - Sukabumi) - Upacara penutupan pendidikan, pelantikan dan pengambilan Sumpah Perwira bagi lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angk...
-
targetoperasi.com - Resahkan masyarakat dan ganggu aktivitas pedagang di sekitaran Kampus, Polsek Medan Kota amankan enam orang mahasiswa...
-
target operasi.com - Kegiatan pelaksanaan acara Syukuran dalam rangka HUT ke 68 Kavaleri TNI AD yang dipimpin oleh Staf Ahli Pangdam I/B...
-
DR.Anang Iskandar, SIK, SH, MH Dosen Tri Sakti / Ka. BNN 2012-2015 / Kabareskrim 2015-2016 target operasi.com - UU No. 35 Tahun 2009 ...