Headlines

Cegah Penyebaran Covid-19, Polsek Medan Timur Gelar Operasi Yustisi



(TO - Medan) - Upaya mencegah meluasnya penularan Covid-19, personil Polsek Medan Timur bersama Satpol PP dan pihak kecamatan menggelar Operasi Yustisi disejumlah lokasi, pada Rabu (20/1/2021).

Dalam operasi Yustisi yang dipimpin Kapolsek Medan Timur Kompol M.Arifin diwakili Panit II Lantas Aiptu Bastian dengan melibatkan lima personel Polri, Satpol PP 10 orang dan pegawai kelurahan sebanyak enam orang, menjaring enam warga yang tidak mengenakan masker sesuai protokol kesehatan (Prokes). Lalu, mereka disuruh mengucapkan Teks Pancasila lalu diberikan masker.

Operasi Yustisi ini dilakukan berdasarkan Undang-undang No. 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia dan Surat Perintah Kapolrestabes Medan Nomor : Sprint/3369/IX/OPS.2/2020 tanggal 14 September 2020.

Adapun lokasi Operasi Yustisi dilakukan di Jalan Krakatau, depan Kantor Lurah Pulo Brayan Darat I Kecamatan Medan Timur, dan di Jalan Krakatau simpang Jalan Bilal Kelurahan Pulo Brayan Darat I Kecamatan Medan Timur.

Kemudian, di Jalan Bilal simpang Jalan Mustafa Kelurahan Pulo Brayan Darat I Kecamatan Medan Timur, serta di Jalan Krakatau simpang Jalan Madio Santoso Kelurahan Pulo Brayan Darat I Kecamatan Medan Timur.

“Dalam Operasi Yustisi tersebut berhasil melakukan tindakan sosial terhadap enam warga dengan mengucapkan teks Pancasila", kata Aiptu Bastian.

(red)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.