Headlines

Kapolsek Sunggal Menjadi Penceramah Pada Peringatan 1 Muharram 1441 H di Masjid Al Mu'Awanah


(TO - Medan) - Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi SH, SIK, MH menjadi penceramah dalam acara peringatan Gebyar 1 Muharram 1441 H di Masjid Al Mu'Awanah Jl. Puskesmas I Kel. Sunggal Kec. Medan Sunggal, Selasa, (3/9/2019) pukul 21.00 Wib s/d 23.00 Wib.

Turut hadir pada kegiatan tersebut,  Bhabinkamtibmas Polsek Sunggal Aiptu Irwansyah, Lurah Kelurahan Sunggal Renaldi Tarigan, dan para Kepling Kel. Sunggal. 

Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi SH, SIK, MH, dalam ceramahnya, menyampaikan apresiasi dengan terlaksananya
kegiatan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 H ini. "Seiring hujan yang turun demikian juga dosa kita dihapuskan", tuturnya.

Kapolsek juga mengingatkan kepada seluruh yang hadir agar senantiasa berbuat kebaikan.

"Waktu yang telah berlalu tidak akan pernah terulang kembali, mari kita manfaatkan waktu kita semasa hidup untuk kebaikan", ucapnya.

Kapolsek Sunggal mengatakan saat ini sedang berupaya mengumpulkan sumbangan guna membantu perluasan lahan Masjid Al Mu'Awanah. 

Disela kegiatan tersebut Kapolsek Sunggal juga memberikan santunan kepada anak yatim di lingkungan Masjid Al Mu'Awanah.

Sekira pukul 23.30 Wib, acara peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 H di Masjid Al Mu'Awanah selesai dilaksanakan dan ditutup dengan foto bersama.

(red/ril)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.