Headlines

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bantu Petani Panen Padi di Desa Sitinjo


targetoperasi.com - Kapolres Dairi AKBP Erwin Wijaya Siahaan, SIK, Melalui personil Bhabinkamtibmas Polsek Sidiakalang Kota Aipda Feri Sigalingging, SH melaksanakan kegiatan program bhabinkamtibmas "Polisi Sebagai Sahabat Petani" yaitu membantu petani di Desa Sitinjo Kab. Dairi dalam memanen hasil padi sawahnya, Senin (29/10/2018).
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Aipda Feri Sigalingging, SH bersama personil Babinsa Kodim 0206/Dairi bergotong royong membantu petani memanen padi disawah, sekaligus memberikan himbauan kepada para petani untuk tetap saling bekerja sama dan saling bahu membahu agar hasil panen yang didapat bisa optimal dan mencukupi kebutuhan ekonomi, dari warga petani di daerah tersebut.

Tak lupa juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar para petani bisa hidup rukun dan bersama sama menjaga harkamtibmas di lingkungan tempat tinggal mereka, hal ini dilakukakan demi terwujudnya situasi yang aman dan kondusif menjelang Pileg dan Pilpres 2019 Khususnya di Wilayah Hukum Polres Dairi.

Sementara itu Warga Masyarakat Petani padi merasa bangga memiliki seorang Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang mau perduli dengan aktivitas yang mereka lakukan sekaligus mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Personil Bhabinkamtimas dan Babinsa tersebut. (ril/red)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.