Headlines

Polisi Pastikan Mayat Pria Yang Ditemukan di Ex Galian C Bukan Korban Pembunuhan


targetoperasi.com - Penemuan sesosok mayat pria bernama, Hendra Izmi (33) warga Komplek Puri Bintang Pesona, Desa Sawit Rejo, Senin (5/2) pagi sekira pukul 09.00 Wib, di lokasi eks galian C, Jalan Besar Diski-Gelugur Rimbun Dusun I Manggusan Desa Sawit Rejo Kutalimbaru, oleh pihak kepolisian, korban dipastikan tewas bukan karena dianiaya atau dibunuh.

“Kasusnya telah ditangani sesuai S.O.P, dan di fasilitasi Ambulance dari TKP ke RS Bhayangkara, dan ke persemayaman”, kata Kapolsek Kutalimbaru AKP Martualesi Sitepu SH MH, Selasa (6/2) petang.

Mantan Kanit Reskrim Polsek Medan Kota ini, juga memastikan, jika korban (Hendra Izmi) tewas bukan karena dibunuh.

“Dari hasil olah TKP INAFIS Sat Reskrim Polrestabes Medan, dikuatkan dengan hasil pemeriksaan terhadap mayat yang dilakukan dr Surzig RS Bhayangkara Polda Sumut menerangkan, secara lisan bahwa, ditubuh korban tidak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan”, ucap AKP Martualesi.

Oleh pihak keluarga, lanjut AKP Martualesi, telah membuat surat tidak berkenan untuk dilakukan authopsy, yang dibuat oleh abang kandung almarhum bernama, Rino Prabudy (41) yang diketahui oleh Kades Sawit Rejo, Bapak Suratman.

Kapolsek Kutalimbaru diwakili Kanit Reskrim telah menyerahkan jenazah kepada keluarga korban untuk disemayamkan. Pada hari, Senin (5/2) sekira pukul 17.30 Wib, jenazah disemayamkan di Tanah Wakaf Muslim Dusun ll Sawit Rejo, Kecamatan Kutalimbaru.

Sebelumnya, almarhum Hendra Izmi, anak ke 5 (lima) dari 6 (enam) besaudara tersebut, ditemukan tewas tidak bernyawa di eks galian C, Senin (5/2) pagi sekira pukul 09.00 Wib di Jalan besar Diski-Gelugur. (red)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.