Headlines

Taman Edukasi MPA Kampung Bandar Sungai Dikunjungi Kepala Dinas DPMK dan Camat Sabak Auh


(TO - Sabak Auh) - Kepala Dinas DPMK kabupaten Siak Yurnalis, S.Sos, M. Si dan Camat Sabak Auh Amin Soimin. SH, MSi berserta rombongan berkunjung ke Kampung Bandar sungai, kec. Sabak Auh, Kab. Siak.

Kunjungan tersebut berkaitan dengan Penggunaan Dana Desa pada tahun 2019 di kampung Bandar Sungai, Kec. Sabak Auh, Kab. Siak.

Bertepatan dengan kunjungan tersebut Penghulu kampung Bandar Sungai Putra Fajar mengajak Rombongan Kepala Dinas DPMK dan Camat Sabak Auh untuk meninjau Taman Edukasi MPA di dusun II Jaya Mukti, Kampung Bandar sungai.

Pembangunan Taman Edukasi MPA tersebut bertujuan untuk mengenalakan pada anak - anak   Mahasiswa/i juga masyarakat terhadap Bahaya nya Kebakaran Hutan dan lahan serta mengenal alat - alat pemadam Api untuk mencegah kebakaran hutan.

"Saya sangat berharap dukungan terhadap pemerintah Kecamatan Sabak Auh, Pemerintah Kabupaten Siak, Provinsi, dan juga pusat untuk dapat membantu terlaksananya pembangunan taman Edukasi MPA tersebut", ungkap Putra Fajar.

Saat ini dengan Dana Desa Kampung Bandar Sungai, Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak yang digunakan sangatlah kurang memadai untuk terlaksananya pembangunan Taman Edukasi MPA tersebut.

"Harapan kami Pemerintah Desa Kampung Bandar Sungai dan Masyarakat berharap Kepada Pemerintah Provinsi dan Pusat untuk dapat segera membantu Pembangunan Taman  Edukasi MPA tersebut", harap Penghulu Putra Fajar.

Pembuatan taman tersebut tepat di Skat Kanal, yang juga progam pemerintah dan BRG (Badan Retorasi Gambut) yang berfungsi untuk menahan air saat musim kemarau agar tanah gambut tetap lembab. 

(fendi)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.