Headlines

Kerap Membuat Resah Warga, Pelaku Begal di Ringkus Polsek Pancur Batu


(TO - Pancur Batu) - Unit Reskrim Polsek Pancurbatu berhasil mengungkap aksi kejahatan jalanan yang kerap terjadi di Desa Tanjung Anom, Kecamatan Pancurbatu. Dari pengungkapan tersebut diamankan Reza (29) warga Jalan Dusun I Gang Melati, Desa Tanjung Anom, Kecamatan Pancurbatu.

Kapolsek Pancurbatu Kompol Faidir Chaniago kepada wartawan di Mapolrestabes Medan, Senin (15/07/2019) menyebutkan, tersangka diringkus petugas di kediamannya. "Pelaku ditangkap berkat laporan korban Lilis Hutasoit (43) warga Desa Tanjung Anom",  ujarnya. 

Kompol Faidir mengaku tersangka sudah lama diintai dan menjadi target petugas. Yang mana pelaku tersebut juga meresahkan warga Tanjung Anom sekitarnya.

"Pelaku melakukan aksi begal di kawasan Tanjung Anom seorang diri", tambah Faidir. 

Sedangkan korban yang dirugikan itu telah kehilangan satu unit ponsel dan ratusan ribu uang yang ada di dalam dompetnya. 

"Pelaku sudah dijebloskan ke penjara dan menyita barang bukti masing-masing satu unit ponsel dan sebuah dompet milik korban",  jelasnya.

Kompol Faidir berkomitmen, pihaknya tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Pancurbatu. 

"Wilayah hukum Polsek Pancurbatu harus selalu aman dan kondusif", tandasnya. 

(red)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.