Headlines

AKP Jenggel Nainggolan Himbau Masyarakat Kab. Dairi Waspadai Modus Penipuan Mengatas Namakan Kasat Reskrim Polres Dairi


targetoperasi.com - Warga Masyarakat Kabupaten Dairi dihimbau agar waspada dengan modus penipuan melalui Hand Phone (HP) yang mengatas namakan Kasat Reskrim Polres Dairi dengan meminta sejumlah uang untuk ditransfer ke salah satu Rekening Bank.

Himbauan ini disampaikan oleh Kasat Reskrim Polres Dairi AKP Jenggel Nainggolan, SH, MH, Senin (7/1/2019), sekira Pukul 14.00 Wib.

Terkait kasus penipuan tersebut, ada beberapa orang Warga Masyarakat Kabupaten Dairi yang telah melaporkan ada masuk penelpon gelap ke Hand Phone mereka mengatas namakan Kasat Reskrim Polres Dairi dan meminta sejumlah uang kepada mereka Untuk ditransfer melalui Rekening Bank.

Menindaklanjuti Pengaduan Masyarakat tersebut, Kasat Reskrim mengambil langkah cepat dan Promoter, yang mana Sat Reskrim Polres Dairi Melakukan Pelacakan No Yang Dimaksud Via Satelit Telkom dan diketahui Penelpon Gelap tersebut berada di Wilayah Medan Sumatera Utara Wilkum Pemerintahan Kabupaten Deli Serdang.

Selanjutnya untuk mencegah terjadinya Korban Penipuan Atas Oknum yang tidak bertanggungjawab tersebut, Kasat Reskrim Polres Dairi melalui Staf Humas Polres Dairi menerbitkan berita ini, agar diketahui khalayak ramai, khusunya warga masyarakat yang berdomisili di Kabupaten Dairi. (red)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.