Headlines

Muspika Kec. Belawan Kembali Bongkar Reklame Tanpa Ijin dan Bangunan di Atas Parit


targetoperasi.com - Tim gabungan Muspika Kec Medan Belawan kembali menertibkan baleho, tiang reklame dan bangunan liar yang tidak memiliki izin di Wilayah Hukum Polres Pelabuhan Belawan.

Sasaran tim gabungan di simpang Kampung Salam Kel. Belawan 11 Kec Medan Belawan dan Jalan Yos Sudarso Kec. Medan Belawan,  Jumat (19/10/2018) sekira Pukul 09.00 Wib.

Hadir dalam kegiatan ini, Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan SH, MH yang diwakili oleh Kasat Intel Iptu SBI Manulang, Camat Medan Belawan Ahmad SP diwakili oleh Kasitrantif Lukman Nulhakim SH,  Kanit Sabhara Polsekta Medan Belawan AKP Budiarto, yang mewakili POMAL Serma Saut Situmorang, mewakili Koramil Serma Fahruzam, Kasi Sarpras Kec Medan Belawan Robby Kurniawan dan Lurah, Kepling Sekecamatan Medan Belawan serta personil Sat Intelkam Polres Pelabuhan Belawan dan Polsekta Belawan.

Sebelum turun kelokasi,  diadakan apel yang dipimpin oleh Kasi Sarpras Kec. Medan Belawan Robby Kurniawan.

Dan dilanjutkan pengarahan oleh Kasat Intelkam Polres Pelabuhan Belawan Iptu SBI Manulang.

Dalam arahaannya Iptu SBI Manulang menyampaikan, kegiatan penertiban bukan merupakan yang pertama kali, dan kegiatan ini merupakan perintah pimpinan kita untuk penataan kota.

”Dalam kegiatan penertiban ini harus mengutamakan keselamatan dan jangan arogan, apabila ada hambatan dengan masyarakat dilapangan agar kordinasi sehingga tim dapat menindak lanjutinya. Kepada masing masing kepling agar lebih dulu melakukan pendataan terhadap baleho dan tiang reklame serta bagunan liar, pos OKP serta warung yang berada diatas parit yang tidak sesuai peruntukannya", kata Iptu SBI Manulang.

Terlihat dilapangan tim penertiban melakukan pembongkaran bagunan warung yang melewati batas parit (drenase) disimpang kampung salam dan di Jalan Yos Sudarso Belawan.

Dan tim juga melakukan pembongkaran dan penggalian parit yang sudah dicor oleh masyarakat untuk tempat berjualan dengan alat berat beko. (red)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.