Headlines

Lakoni Jadi Pengedar Narkoba, Dua Abang Beradik di Ringkus Polsek Kutalimbaru


targetoperasi.com (Kutalimbaru) - Unit Reskrim Polsek Kutalimbaru berhasil meringkus dua tersangka dalam kasus kepemilikan  narkoba. Adapun kedua tersangka yang diamankan yakni Andi Nasution Alias Bimbim (32) dan Candra Nasution Alias Candra (27)  keduanya warga Jl. Brigjen Katamso Gang Alfajar No. 20 Kel. Sei Mati Kota Medan.

Sumber dikepolisian menyebutkan kedua tersangka yang diketahui sebagai abang beradik tersebut diamankan  dari Gang Alfajar, Jln Brigjen Katamso, Kelurahan Sei Mati Kec. Medan Maimun, Senin  (20/8/2018) pukul 06.30 Wib.

Kapolsek Kutalimbaru AKP Martualesi Sitepu, SH melalui Kanit Reskrimnya Iptu Amir Sitepu, SH kepada wartawan menjelaskan, penangkapan terhadap kedua tersangka abang beradik ini, menindak lanjuti perintah Kapolrestabes Medan yang mengarahkan gempur Narkoba di wilayah 5 prioritas.

Selanjutnya personil Unit Reskrim Polsek Kutalimbaru melakukan penyelidikan terhadap Gang Alfajar, Jln Brigjen Katamso, Kelurahan Sei Mati Kec. Medan Maimun diduga diwilayah tersebut kerap adanya peredaran narkotika jenis sabu dan ganja yang dilakoni oleh tersangka  Andi Nasution Alias Bimbim dan Candra Nasution Alias Candra.

"Saat kita lakukan penggrebekan terhadap rumah kedua tersangka abang beradik tersebut yang disaksikan oleh Ibu Kepling setempat kita dapati barang bukti antara lain, Daun Ganja Kering dengan berat bruto 7,5 ons, 18 (delapan belas) Daun Ganja yang sudah di paket seharga Rp 10.000 (sepuluh ribu Rupiah), 1 (satu) plastik kecil transparan diduga Narkotika jenis sabu-sabu dengan berat bruto 1,96 gram, Uang pecahan Rp 2000 (Dua Ribu Rupiah) sebanyak Rp 78.000 (Tujuh Puluh Delapan Ribu Rupiah), 1 (satu) buah koper warna hitam merk Polo, 1 (satu) buah timbangan kiloan merk Lion Star berwarna putih, 1 (satu) bungkus klip Besar berwarna putih yang berisikan Plastik Klip Kecil, 1 (satu) buah dompet berwarna merah merk Sari Mutiara", ujar Iptu Amir.

Untuk kedua tersangka saat ini sudah diamankan di Mapolsek Kutalimbaru guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, tandasnya. (red)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.