Ilustrasi
targetoperasi.com - Minggu (3/6/2018) warga yang berdomisili dikawasan Jalan Sei Asahan, Lingkungan IX, Kelurahan Merdeka, Kecamatan Medan Baru, mendadak heboh, pasalnya satu unit rumah mewah yang diketahui milik marga Hutabarat terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun kerugian ditafsir hingga ratusan juta rupiah.
Dari sejumlah informasi yang dihimpun, kebakaran rumah milik Hutabarat itu, pertama kali diketahui oleh penghuni rumah yang melihat ada asap bercampur kobaran api di bagian lantai 1 rumah, seketika menjadi perhatian warga setempat.
Melihat api semakin membesar, pemilik rumah pun menghubungi petugas pemadam kebakaran Kota Medan. Mendapat adanya informasi kebakaran petugas pemadam lalu meluncur.
Tak berselang lama sekitar 5 unit mobil armada merah pemadam kebakaran turun ke lokasi. Tak lama berjibaku memadamkan api, petugas akhirnya berhasil meredakan amuk si jago merah.
"Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa ini", ucap Koordinator Tim Reaksi Cepat BPBD Medan Muhammad Yunus kepada wartawan, Minggu (3/6/2018).
Yunus menjelaskan penyebab kebakaran masih diselidiki oleh pihak berwajib.
“Untuk kerugian juga belum dapat ditaksir", ujarnya.
Sementara pihak Polsek Medan Baru melakukan penjagaan di lokasi kebakaran. Petugas pun masih melakukan penyelidikan dan telah memeriksa beberapa saksi yang melihat peristiwa kebakaran itu. (red)
Hubungi Kami
Terpopuler
-
target operasi.com - PT Metro Global Service beralamat di Jalan Sei Sirah No.4/32, Medan, yang bergerak dalam bidang Telekomukasi, Diduga...
-
(TO - Laguboti) - Terbitnya SK Pengangkatan Pimpinan Baru di Panti Karya Ephata HKBP Desa Sintong Marnipi kec. Laguboti, Kab. Toba, Sumater...
-
(TO - Medan) - Sabtu (26/9/2020), Personil Polsek Medan Baru melakukan pemasangan Baliho Maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia tenta...
-
target operasi.com - Warga Jalan Emas tepatnya di samping Yanglim Plaza, Kelurahan Rame Dua, Kecamatan Medan Area Mendadak heboh. Pasaln...
-
(TO - Sukabumi) - Upacara penutupan pendidikan, pelantikan dan pengambilan Sumpah Perwira bagi lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angk...
-
target operasi.com - Kegiatan pelaksanaan acara Syukuran dalam rangka HUT ke 68 Kavaleri TNI AD yang dipimpin oleh Staf Ahli Pangdam I/B...
-
DR.Anang Iskandar, SIK, SH, MH Dosen Tri Sakti / Ka. BNN 2012-2015 / Kabareskrim 2015-2016 target operasi.com - UU No. 35 Tahun 2009 ...
-
(TO - Belawan) - Kantor Pengurus Anak Cabang (PAC) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kecamatan Medan Deli, yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso Si...
-
Ilustrasi (TO - Gayo Lues) - Praktisi Hukum M. Purba, SH mendesak Polres Gayo Lues mendalami dugaan pungli yang terja...
-
(TO - Simalungun) - Wisata Parapat Kabupaten Simalungun di "Merahkan" oleh massa dari Pemuda Batak Bersatu (PBB). Dimana Ketua Umu...
