Headlines

Plt. Bupati Siak Kontribusikan Zakat di Kecamatan Sabak Auh


targetoperasi.com - Minggu (27/5/2018) sekira pukul 13.45 Wib, Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Siak melaksanakan Acara Gerakan Masyarakat (Gemar) Siak Berzakat Ke-V di Kecamatan  Sabak Auh. Adapun acara tersebut dilaksanakan di Masjid  Baitul Mukarrom Kampung Belading, Kecamatan Sabak Auh, dengan pendistribusian Zakat  Pola Konsumtif ke-5 Tahun 2018.

Acara Kegiatan Gemar Berzakat tersebut dihadiri langsung Plt Bupati Siak Drs. H. Alfedri, M.Si, Ketua BAZNAS Kabupaten Siak H Abdul Rasid Suharto Pua Upa, M Ed,  Camat Sabak Auh H Walmala, M.IP,  Kapolsek Sabak Auh  Iptu Ahmad Dani, Kepala KUA Kecamatan Sabak Auh NurKholis, S.Ag, Ketua BAZ Kecamatan SabaK Auh Muhammad Sabri, Penghulu Belading Idris, dan Masyarakat penerima zakat.

Pantauwan di lapangan yang menerima Zakat Sebanyak 106 orang dengan pola konsumtif berupa uang sebesar Rp.800 ribu/orang dengan rincianya Rp.500 ribu uang tunai, dan Rp. 300 ribu dalam bentuk Sembako.

Pendistribusian zakat di pimpin langsung oleh Plt Bupati Siak Drs. H. Alfedri, M.Si. dan diterima langsung oleh Mustahiq/penerima zakat yakni  warga kurang mampu di Kecamatan Sabak Auh.

Acara Gemar Siak berzakat Ke-5 di Kecamatan Sabak Auh oleh Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Siak, Selesai pukul 15.45 Wib. (fendi)

Targetoperasi.com Copyright © 2017

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.