Terkait Penangkapan Wartawan, Kapolda Sumut Buka Pintu Maaf
targetoperasi.com - Kapolda Sumut, Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw membuka pintu maaf atas pemberitaan yang menyudutkan dirinya. Bahkan, jenderal bintang dua ini berinisiatif menginstruksikan kepada penyidik agar wartawan yang ditahan terkait kasus itu untuk segera ditangguhkan penahanannya.
Hal itu diutarakan langsung Kapolda saat menghadiri acara family gathering wartawan unit Polda Sumut yang digelar di Lokasi Wisata Armaya Pancurbatu, Jumat (9/3/20!8) pagi.
“Pada dasarnya saya tidak keberatan. Saya sudah memaafkan", ujar Kapolda Sumut kepada Ketua JOIN Sumut, Lindung Pandiangan SE, SH, MH ketika bertemu disela-sela acara tersebut.
Jenderal berdarah Papua yang sudah dinobatkan menyandang marga Pakpahan ini juga menyebutkan, organisasi IWO sebelumnya pun telah melakukan upaya mediasi lewat Wakapolda Sumut.
“Dan dalam waktu yang bersamaan, Ketua JOIN Sumatera Utara juga menghubungi saya dan saya janjikan bertemu di acara Gathering ini", kata Kapoldasu seraya menambahkan, dirinya menganggap persoalan itu sudah berlalu.
Hanya saja, dia berharap agar wartawan itu akurat dalam memberitakan dan melakukan konfirmasi yang benar. Dia sendiri tak pernah tertutup. Sebab dalam menjalankan tugas, dirinya memakai hati nurani.
“Kita minta lah agar rekan-rekan JOIN dan IWO ke depannya membantu dan bisa mengingatkan teman-teman agar tidak melakukan hal seperti itu (memberitakan fitnah-red)", tegasnya.
Ditemui di tempat yang sama, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Rina Sari Ginting kepada Ketua JOIN Sumut berharap agar dapat menyarankan kepada pelaku supaya membuat permohonan maaf secara tertulis.
Untuk diketahui, sebelumnya penyidik Subdit II/Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Sumut menangkap LS pada 6 Maret 2018. LS disangkakan melakukan pencemaran nama baik terhadap Kapolda Sumut melalui berita di media online sorotdaerah.com dan dijerat Pasal 27 ayat (3) jo pasal 45 ayat (3) UU ITE. (red/ril)
- Website
- Facebook Comments
Hubungi Kami
Terpopuler
-
target operasi.com - PT Metro Global Service beralamat di Jalan Sei Sirah No.4/32, Medan, yang bergerak dalam bidang Telekomukasi, Diduga...
-
(TO - Laguboti) - Terbitnya SK Pengangkatan Pimpinan Baru di Panti Karya Ephata HKBP Desa Sintong Marnipi kec. Laguboti, Kab. Toba, Sumater...
-
(TO - Medan) - Sabtu (26/9/2020), Personil Polsek Medan Baru melakukan pemasangan Baliho Maklumat Kepala Kepolisian Republik Indonesia tenta...
-
target operasi.com - Warga Jalan Emas tepatnya di samping Yanglim Plaza, Kelurahan Rame Dua, Kecamatan Medan Area Mendadak heboh. Pasaln...
-
(TO - Sukabumi) - Upacara penutupan pendidikan, pelantikan dan pengambilan Sumpah Perwira bagi lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angk...
-
target operasi.com - Kegiatan pelaksanaan acara Syukuran dalam rangka HUT ke 68 Kavaleri TNI AD yang dipimpin oleh Staf Ahli Pangdam I/B...
-
DR.Anang Iskandar, SIK, SH, MH Dosen Tri Sakti / Ka. BNN 2012-2015 / Kabareskrim 2015-2016 target operasi.com - UU No. 35 Tahun 2009 ...
-
(TO - Belawan) - Kantor Pengurus Anak Cabang (PAC) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kecamatan Medan Deli, yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso Si...
-
Ilustrasi (TO - Gayo Lues) - Praktisi Hukum M. Purba, SH mendesak Polres Gayo Lues mendalami dugaan pungli yang terja...
-
(TO - Simalungun) - Wisata Parapat Kabupaten Simalungun di "Merahkan" oleh massa dari Pemuda Batak Bersatu (PBB). Dimana Ketua Umu...
